
Informasi BPJS Kesehatan untuk Santri Baru 2025
Assalamualaikum wr. wb.
Informasi dari Klinik pratama untuk wali santri baru Ponpes Husnul Khotimah dan Ponpes Husnul Khotimah 2 pancalang
Sesuai dengan perjanjian kerjasama antara BPJS bidang kesehatan dengan Yayasan Husnul khotimah no 206/KTR/V.05/0917 dan 042a/P3/AD-YHK/VIII/2017 tentang kepesertaan jaminan kesehatan, kami mewajibkan santri baru 2025 yang di terima di Pondok Pesantren Husnul Khotimah agar memiliki jaminan BPJS kesehatan dari rumah dan melakukan mutasi faskes tingkat pertama di Klinik Pratama Husnul Khotimah dengan nomor faskes 0124B005 melalui aplikasi Mobile JKN di play store atau melalui kantor BPJS terdekat di kota asal.
Mutasi ini dilakukan 1 bulan sebelum masuk Pondok pesantren. Untuk informasi selanjutnya silahkan menghubungi nara hubung bagian BPJS klinik HK. Ustazah Rina Suharni No Whatsap: 089675567733
Kepala unit klinik Pratama Husnul khotimah
H. Ns. Mustopa, M.Kep, PhD.