Santri Husnul Khotimah Borong Piala Kejuaraan Panahan Horsebow Series II

Santri Husnul Khotimah Borong Piala Kejuaraan Panahan Horsebow Series II

Patrol Indramayu – Santri dari Pondok Pesantren Husnul Khotimah menunjukkan keunggulannya dalam Lomba Horsebow Series II yang digelar di lokasi Lomba Global Mandiri Patrol Indramayupada hari Ahad, 14 Mei 2023. Santri ini berhasil meraih berbagai penghargaan bergengsi dalam kategori Lomba SMP/SMA Pelajar Putri.

Dalam kompetisi yang ketat, Haniyah Shalihah dari kelas X PK 4 berhasil menjadi juara pertama. Prestasi luar biasa juga ditunjukkan oleh Nurul Azkiya Firmansyah dari kelas X IPA 11 yang berhasil meraih posisi juara kedua. Sedangkan juara ketiga diraih oleh Azizah Zahra, juga dari kelas XI IPA 11.

Selain meraih posisi tertinggi dalam kategori utama, santri Husnul Khotimah juga menunjukkan keunggulan dalam nilai terbaik bantalan target. Aidea Fitri Amalia dari I’dad berhasil meraih juara pertama dalam Bantalan Target No.1. Sementara itu, Azizah Zahra dari kelas XI IPA 11 juga berhasil meraih juara pertama dalam Bantalan Target No.2. Hana Alma Nabiha Wiyoot dari kelas VII K meraih juara kedua dalam Bantalan Target No.3.

Prestasi gemilang juga ditunjukkan oleh santri lainnya. Haniyah Shalihah dari kelas X PK 4 meraih juara pertama dalam Bantalan Target No.4. Humaira azmi khairunnisa dari kelas VII G meraih juara kedua dalam Bantalan Target No.5. Nurul Azkiya Firmansyah dari kelas X IPA 11 kembali meraih prestasi dengan meraih juara pertama dalam Bantalan Target No.6. Sedangkan juara ketiga dalam kategori ini diraih oleh Alma Zahrah Hisymata dari kelas VII D. Farisya Bazla Taqifah dari kelas VII E berhasil meraih juara kedua dalam Bantalan Target No.8.

Ustadz Asep Ramdani selaku pembina ekstra kurikuler panahan Pondok Pesantren Husnul Khotimah menyatakan kebanggaan atas pencapaian prestasi luar biasa yang ditunjukkan oleh para santri dalam Lomba Horsebow Series II ini. “Keahlian dan dedikasi mereka dalam olahraga panahan semakin terlihat melalui penghargaan yang mereka peroleh. Semoga prestasi ini menjadi inspirasi bagi santri lainnya untuk terus berusaha dan mengembangkan potensi mereka dalam bidang olahraga maupun akademik.” ujarnya.

Lebih lanjut Ust Asep menyatakan bahwa dengan keikutseertaan para santri dalam kegiatan ini bisa menjadi motivasi dan untuk mengetahui sejauh mana kualitas dan kemampuan para santri dalam menekuni bidang panahan ini. “Sehingga harapannya ke depan anak-anak santri bisa berbicara di level Jawa Barat dan Nasional dalam bidang orlahraga yang merupakan sunah rasul ini”, katanya.

 

Daftar lengkap prerstasi yang diraih santri HK

Lomba Horsebow Series II
Caiyumajakuning
Ahad, 14 Mei 2023
Lokasi Lomba Global Mandiri Patrol
Kategori Lomba SMP/SMA Pelajar Putri
Juara 1 Haniyah Shalihah / X PK 4
Juara 2 Nurul Azkiya Firmansyah / X IPA 11
Juara 3 Azizah Zahra / XI IPA 11

Nilai Terbaik Bantalan Target
Juara 1 Bantalan Target No.1 Aidea Fitri Amalia / I’dad
Juara 1 Bantaan Target No.2 Azizah Zahra / XI IPA 11
Juara 2 Bantalan Target No.3 Hana Alma Nabiha Wiyoot/ VII K
Juara 1 Bantalan Target No.4 Haniyah Shalihah / X PK 4
Juara 2 Bantalan Target No.5 Humaira azmi khairunnisa / VII G
Juara 1 Bantalan Target No.6 Nurul Azkiya Firmansyah / X IPA 11
Juara 3 Bantalan Target No.7 Alma Zahrah Hisymata / VII D
Juara 2 Bantalan Target No.8 Farisya Bazla Taqifah / VII E

 

Share This
WHATSAPP