Musyawarah Tengah Tahun Pengurus OSHK Putri Masa Bakti 2024-2025: Evaluasi dan Sinergi untuk Masa Depan Lebih Baik

Musyawarah Tengah Tahun Pengurus OSHK Putri Masa Bakti 2024-2025: Evaluasi dan Sinergi untuk Masa Depan Lebih Baik

Musyawarah Tengah Tahun (MTT) menjadi agenda rutin tahunan di Pondok Pesantren Husnul Khotimah, yang bertujuan mengevaluasi program kerja pengurus organisasi santri Madrasah Aliyah (MA) dan Madrasah Tsanawiyah (MTs). MTT tahun ini berlangsung selama delapan hari, mulai 11 hingga 18 November 2024, bertempat di Aula STIS HK. Melibatkan seluruh pengurus organisasi santri, termasuk Majelis Perwakilan Santri (MPS), Dewan Eksekutif OSHK Putri, dan pengurus pramuka.

Dengan tema “Meniti Asa untuk Satu Tujuan yang Nyata,” MTT 2024 bertujuan untuk merefleksikan capaian program kerja selama satu semester, mempererat sinergi antar organisasi, serta merancang program baru yang lebih efektif. Tema ini mencerminkan harapan agar seluruh pengurus melaksanakan tugas dengan ikhlas demi mencapai cita-cita bersama.

Kegiatan dibuka oleh Ustadzah Mia Rusmia, S.Pt., Kepala Unit Pembinaan Putri Husnul Khotimah. Dalam sambutannya, Ustadzah Mia menekankan pentingnya pelaporan dan tanggung jawab dalam organisasi. Beliau juga mengingatkan bahwa kritik yang bijak dan konstruktif adalah kunci keberhasilan roda organisasi. “Setiap pengurus harus mampu menikmati, menghayati, dan mensyukuri setiap momennya,” ujarnya sebelum resmi membuka acara dengan ucapan “Basmallah” dan takbir.

Setelah pembukaan, masing-masing pengurus organisasi memaparkan laporan kegiatan selama satu semester. Pemaparan dilakukan oleh Dewan Eksekutif Madrasah Aliyah, Dewan Eksekutif Madrasah Tsanawiyah, dan pengurus pramuka, termasuk Dewan Ambalan Asma binti Abu Bakar, Dewan Galang Nusaibah binti Ka’ab, serta Dewan Kehormatan Pramuka.

Setiap laporan dievaluasi oleh fraksi MPS dan pembina organisasi. Diskusi berlangsung demokratis dengan antusiasme tinggi. Setiap masukan ditanggapi secara terbuka, baik dalam bentuk klarifikasi maupun sanggahan. Proses ini menciptakan suasana pleno yang dinamis dan kolaboratif, memperlihatkan semangat kerja sama antarorganisasi.

Penutupan kegiatan pada 18 November 2024 pukul 21.30 menjadi momen istimewa. Pimpinan sidang menyampaikan hasil evaluasi kinerja dengan nilai keseluruhan B+, menunjukkan keberhasilan mayoritas program kerja. Apresiasi diberikan kepada seluruh pengurus atas dedikasi mereka. Sebagai penutup, reward diserahkan kepada pengurus berprestasi dari MA dan MTs, menambah semangat untuk menghadapi tantangan mendatang.

MTT 2024 berjalan sukses berkat kerja keras panitia, peserta, dan dukungan penuh berbagai pihak. Dengan semangat kebersamaan yang kuat, organisasi santri Husnul Khotimah diharapkan terus berkembang, memberikan manfaat lebih besar.

TAGS
Share This

COMMENTS

Wordpress (0)
Disqus ( )
WHATSAPP