
Turnamen Minisoccer ISLAH CUP 2025: Ajang Silaturahmi Alumni dan Solidaritas untuk Palestina
Depok, 26 Januari 2025 – Lapangan NYTC PSSI Sawangan, Depok, menjadi saksi meriahnya ISLAH CUP 2025, turnamen minisoccer antarangkatan alumni Pondok Pesantren Husnul Khotimah. Kegiatan ini tak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga momentum mempererat ukhuwah dan menumbuhkan solidaritas untuk perjuangan rakyat Palestina.
Ketua Panitia ISLAH CUP, Teguh Santoso, menjelaskan bahwa tahun ini turnamen mengusung tema “Healthy Life, Save Humanity.” Tema ini, menurutnya, bertujuan mengajak alumni untuk menerapkan gaya hidup sehat sembari menyuarakan solidaritas bagi kemerdekaan Palestina.
“Alhamdulillah, hari ini tercatat 18 tim dari 27 angkatan yang turut serta, termasuk beberapa gabungan angkatan seperti Angkatan 1 dan 5, serta Angkatan 10 hingga 12. Selain turnamen olahraga, acara ini juga mengumpulkan donasi untuk Palestina, yang merupakan kegiatan rutin tahunan kami. Agenda ini bukan hanya soal fisik yang sehat, tetapi juga memperkuat ukhuwah dan semangat berbagi,” ujar Teguh.
Sekretaris Jenderal ISLAH Pusat, Hidayat Ainul Falah, turut mengapresiasi antusiasme alumni dalam menyukseskan turnamen ini.
“Alhamdulillah, ISLAH CUP hari ini berjalan lancar. Terima kasih kepada Pondok Pesantren Husnul Khotimah, para alumni dari angkatan 1 hingga 27, sponsor, dan semua pihak yang mendukung. Ini adalah bentuk ukhuwah yang kami dedikasikan untuk perjuangan rakyat Palestina. Harapannya, sedikit kontribusi kita dapat memberi manfaat besar bagi saudara-saudara kita di sana yang sedang berjuang,” ungkap Hidayat.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Ustad Iyan Mulyana, M.Pd., yang mewakili Divisi Humas dan Dakwah Yayasan Husnul Khotimah. Ia menekankan pentingnya kegiatan seperti ini untuk memupuk nilai kebersamaan dan silaturahmi antaralumni.
“Dari Pondok Pesantren, kami tentu mendukung penuh terlaksananya ISLAH CUP ini. Tidak hanya aspek olahraga, tetapi juga nilai ukhuwah yang terjalin. Ke depan, kami berharap acara ini berkembang, termasuk melibatkan alumni putri melalui agenda besar REUNUSA,” kata Ustad Iyan.
Menariknya, acara ini juga dihadiri oleh salah satu alumni yang kini menjabat sebagai Bupati Halmahera Selatan, Hasan Ali Bassam Kasuba. Beliau turut berpartisipasi dalam turnamen ini sebagai bagian dari keluarga besar alumni.
“hari ini saya bersyukur bisa bersilaturahmi dengan seluruh alumni Husnul Khotimah dalam ISLAH CUP ini. Semoga kegiatan seperti ini semakin mempererat kebersamaan dan ukhuwah keluarga besar ISLAH,” ujar Hasan, yang merupakan alumni Angkatan 9.
ISLAH CUP 2025 berhasil menjadi bukti nyata bagaimana olahraga dapat menjadi medium yang menyatukan, menginspirasi, dan membawa manfaat lebih luas. Semoga semangat ini terus terjaga dan memberi dampak positif bagi alumni serta masyarakat.